Cara Hemat BBM, hemat dompet dan sekaligus menjaga lingkungan. Pemilik mobil ingin mobil mobil hemat dan bisa menggunakannya setiap hari. Dan ingin mencari cara supaya bensin mobil Anda hemat. Tentu saja harga bahan bakar yang semakin mahal dan juga ketersediaan bahan bakar yang semakin sedikit. Maka kita perlu mencari cara supaya bensin lebih hemat.
Tidak hanya pengguna kendaraan, Para produsen mobil pun telah mencari cara supaya bisa menciptakan kendaraan yang bensinnya irit dan sekaligus akan lebih ramah lingkungan. Cara yang paling penting untuk menghemat bahan bakar pali efektif adalah mengurangi pemakaian kendaraannya. Alasannya karena hal ini akan menyebabkan penggunaan bahan bakar bensin atau solar akan menurun.
Tetapi aktivitas kita yang sehari-hari dan juga keluarga Kadang sulit untuk melakukan penghematan yang seperti ini atau tidak bepergian. Karenanya, kita harus menghemat BBM dengan cara yang lain.
Cara Hemat BBM Mobil dan Motor
-
Mengisi di SPBU MILIK Pertamina
Ada beberapa jenis SPBU. Milik PT Pertamina sendiri dan milik operator atau dealer / swasta. SPBU milik Pertamina akan cenderung lebih aman dan lebih tepat.
Jika area tinggal Anda di Jakarta, Banten atau sekitarnya. Maka akan menjumpai SPBU dengan nomor 31XXXXXXX dan 34XXXXXXXXX.
3 itu tandanya SPBU tersebut letaknya ada di DKI Jakarta Jawa Barat Banten atau sekitarnya. Untuk angka yang kedua jika angkanya adalah 1 ( satu ) maka pemiliknya adalah milik Pertamina sendiri. Untuk angka 4 artinya pemiliknya adalah pihak swasta atau pihak dealer. Jadi angka yang pertama daerah di Indonesia titik tetapi untuk angka yang kedua akan berbeda tergantung kepemilikan.
Untuk SPBU Pertamina ada tiga jenis kepemilikan yang pertama adalah corporate owner corporate operate COCO atau dioperasikan oleh perusahaan pemilik SPBU sendiri. Yang kedua corporate owner dealer operate atau CODO yang SPBU ini pengoperasiannya oleh dealer. Untuk yang ketiga yang ketiga adalah tipe DODO atau dealer owner dealer operate.
Pertamina memiliki kualitas SPBU paling bagus biasanya dibandingkan model COD dan BOD. Jadi Jika memungkinkan maka kita mengisi spbu-nya hanya yang di kodenya 31 atau minimal angka yang kedua adalah angka satu.
-
Meminta petugas SPBU nya supaya tuas selang tidak ditekan – tekan
Sesuai pengalaman beberapa orang maka SPBU yang petugasnya menekan selang maka bensinnya ternyata lebih sedikit. Ini adalah cara hemat BBM karena menghemat pembelian.
-
Isi bensin di pagi hari
Pagi hari. Dikatakan bahwa tangki penyimpanan BBM itu ada di bawah tanah. Karenanya jika dingin maka bahan bakarnya semakin padat. Jika kita mengisi siang hari maka suhu sudah naik dan bensinnya lebih hangat maka kepadatan akan berkurang. Bensin akan mengembang dan takaran jadi lebih sedikit. tetapi jumlahnya memang bedanya hanya sedikit sekali
-
Tips irit bensin dengan isi bensin saat tangki masih setengah penuh
Jika tangkinya masih setengah penuh maka kemungkinan kita bisa memenuhi BBM yang di tangki. Jadi udara yang ada di tangki lebih sedikit dan BBM menguap lebih sedikit. Jika tangki lebih banyak kosong maka yang menguap lebih cepat.
-
Jangan mengisi BBM saat tangki truk tangki Baru saja datang
Alasannya adalah karena minyak yang dipompa barangkali akan teraduk. Kemungkinan ada Kotoran Kotoran di dasar tangki yang ikut naik dan bisa masuk ke tangki mobil kita.
-
Cara hemat BBM dengan alat penghemat BBM
Alat penghemat BBM ini ada beberapa jenis dan merk. Jadi tidak salah jika kita mencoba memakainya kemudian kita bisa juga bandingkan kinerjannya dari alat-alat yang berbeda.
-
Kemudikan kendaraan dengan batas kecepatan yang ditentukan
Mengemudikan mobil dengan cepat akan membuat bahan bakar lebih boros. jadi mempertahankan nanti kendaraan dalam batas kecepatan yang ditentukan maka mobil akan lebih efisien.
-
Mengatur putaran mesin
Putaran mesin yang terlalu tinggi atau rendah akan membuat bensin lebih boros. putaran yang baik yang baik pada mobil biasanya adalah sekitar 3000 RPM.
-
Menjaga jarak dengan kendaraan di depan
Menjaga jarak dengan kendaraan depan membuat kita tidak perlu rem dan gas mendadak. Trutama saat ada apa – apa didepan. Mengerem dan menekan pedal gas lagi akan membuat BBM lebih boros.
-
Cara hemat BBM dengan akselerasi bertahap
Jika kita melakukan akselerasi cepat dan membuat RPM dengan tinggi dengan cepat maka bensin lebih boros.
-
Tips irit bensin dengan menggunakan gigi yang tepat
Mobil yang dikemudikan pada gigi tinggi terus-terusan atau rendah terus-terusan tentunya akan lebih boros. Apalagi jika gigi rendah untuk kecepatan tinggi dan Gigi tinggi di perbukitan.
-
Jangan berhenti dan menyalakan mesin terlalu lama
jika kita berhenti lebih dari 1 menit disrankan mesin kita matikan. Untuk mobil baru, bahkan sebaiknya hanya dipanaskan sebentar saja.
-
Lebih baik menggunakan AC
Kini membuka jendela itu ternyata akan merusak aerodinamika mobil dan kemudian akan menghambat kecepatan. Jadi menutup jendela dan menggunakan AC pada kendaraan baru yang lebih aerodinamis terbukti lebih irit dan bakar.
Pakai AC untuk mobil yang baru yang lebih aerodinamis desainnya lebih cocok daripada membuka jendela. Ini ternyata adalah cara hemat BBM yang kurang diketahui untuk mobil baru.
-
Parkir saja di tempat yang teduh dan terlindung
Diyakini bahwa tempat yang lebih teduh juga menyebabkan penguapan BBM lebih sedikit.
-
Semua elektronik mobil sebaiknya dimatikan sebelum mematikan mesin mobil
Karena jika kita menyalakan kembali mesin maka beban untuk menyalakan mobil lebih sedikit karena perangkatnya masih mati.
-
Tune up mobil secara teratur
Mobil dengan mesin yang bagus dengan saringan udara bagus dan oli bagus akan lebih lancar bekerja dan lebih irit bahan bakar.
-
Menggunakan mobil tidak untuk jarak dekat
Jika jarak kurang dari 5 km maka biasanya temperatur mesin mobil jika belum mencapai optimal dan cenderung lebih boros.
-
Tips irit bensin dengan menggunakan tekanan angin yang sesuai di ban
Angin yang tepat pada ban akan menyebabkan kendaraan lebih lancar berjalan dan menghemat bahan bakar. Penghematan bahan bakar mungkin tidak terlalu terasa pengaruhnya dalam waktu dekat. Tetapi untuk jangka panjang kita akan mendapatkan banyak keuntungan. Lagipula untuk lingkungan kita akan menjadi lebih terjaga. Inilah cara hemat BBM mobil dan bisa sebagian diterapkan pada sepeda motor. Semoga bermanfaat.